Analisa Teknis dan Ekonomis Perancangan Water Ballast Treatment Metode Filtration + UV pada Kapal Transko Aquila 3592 DWT

Rifat Al Farid, Imam Pujo Mulyatno, Kiryanto Kiryanto, Andi Trimulyono, Ari Wibawa Budi Santosa

Abstract


Proses pertukaran air ballast dapat menyebabkan pencemaran lingkungan laut dengan berpindahnya mikroorganisme dari lingkungan awal ke lingkungan baru. Oleh karena itu, IMO (International Maritime Organization) mewajibkan semua kapal pelayaran memiliki sistem water ballast management yang sesuai standar regulasi International Convention for the Control and Management of Ships’s Ballast Water and Sediments pada tahun 2024. Selain memenuhi regulasi, penelitian ini bermanfaat untuk kemajuan industri pelayaran. Hal ini akan diterapkan pada water ballast system kapal Transko Aquila milik PT Pertamina Trans Kontinental. Dari bermacam-macam metode pengolahan air ballast diambil metode filtration + UV karena lebih efektif dalam membunuh mikroorganisme laut. Penelitian ini dilakukan dengan analisa teknis perhitungan total head dengan penambahan mesin water ballast treatment untuk menentukan apakah perlu dilakukannya pergantian pompa ballast. Selain itu untuk analisa ekonomis dilakukan perhitungan dengan metode activity based costing yang merupakan perhitungan biaya menurut aktivitas yang dilakukan. Disimpulkan bahwa berdasarkan analisa teknis dihasilkan head sebesar 19,11 m dengan pompa FRAMO VH150/200 debit 350 m3/h tanpa ada pergantian pompa ballast, serta pada analisa biaya dibutuhkan biaya sebesar Rp8.632.117.983,00.

Keywords


Water Ballast Diagram System; IMO; Pompa Ballast; Activity Based Costing

Full Text:

PDF

References


G. Joao, B. Minto, and P. Erivife, “Analisis Penerapan Ballast Water Management Sesuai Regulasi IMO pada Kapal yang Beroperasi di Perairan Timor-Leste,†Seminar Nasional Sains dan Teknologi Terapan VI, pp. 1-10, 2018.

H. Eliza Dayinta, “Pengelolaan Air Balas : Kerangka Hukum Internasional dan Perbandingan Hukum di Indonesia,†Jurnal Hukum Lingkungan, vol. 2, pp. 69-88, 2015.

M. S. Arif, H. A. Kurniawati, and M. N. Misbah, “Analisa Teknis dan Ekonomis Pemilihan Manajemen Air Ballas pada Kapal (Ship Ballast Water Management) di Indonesia,†Kapal, vol. 13, no. 3, pp. 126-134, 2016.

E. Lakshmi, M. Priya, and V. S. Achari, “An Overview on the Treatment of Ballast Water in Ships,†Ocean Coast. Manag., vol. 199, pp. 1-12, October, 2020.

S. Diana, and J. Jolanta, “Ballast Water Treatment Technologies Comparative Analysis,†Transport Means 2012 : Proceedings of the 16th International Confrence, pp. 25-26, October, 2012.

E. S. Alcantara, “Comparative Study of Approved IMO Technologies for Treatment of Ballast Waters,†M.S. thesis, Dept. Naut. Sci. Eng., Univ. Politec. Catalunya Barcelonatech., Barcelona, October, 2018.

M. Siti, M. Riki, “Perbandingan Metode Konvensional dengan Activity Based Costing Berdasarkan Akurasi Penentuan Overhead dalam Perhitungan Cost of Goods Manufactured pada PT Multi Rezekitama,†Jurnal Universitas Paramadina, vol. 9, no. 1, pp. 301-317, April, 2012.

P. Nanda Desika, H. Siti Ragil, “Analisis Perbandingan Metode Konvensional dan Metode Activity Based Costing (ABC) untuk Tarif Rawat Inap (Studi Kasus pada RSUD DR. Saiful Anwar Kota Malang,†Jurnal Administrasi Bisnis, vol. 47, no. 1, June, 2017.

M. Berntzen, M. F. White, and W. A. Reinertsen, “Guidelines for Selection of a Ship Ballast Water Treatment System,†M.S. thesis, Dept. Marine Systems Design., Norwegian Univ. of Sci. and Tech., Norway, 2010.

Helmizar, S. Endry, and N. Agus, “Karakteristik Aliran pada Susunan Pompa yang Berbeda Head Secara Seri dan Paralelâ€, Jurnal Rekayasa Mekanik, vol. 3, no.1, pp. 31-36, April, 2019.

Nurnawaty, Sumardi, “Analisis Perubahan Tinggi Tekanan Akibat Sudut Belokan 900 dan 450 dengan Menggunakan Fluid Friction Apparatusâ€, Jurnal Teknik Hidro, vol, 13, no. 1, pp. 28-37, February, 2020.

Hariyono, R. Gatut, and M. Haris, “Studi Eksperimental Perilaku Aliran Fluida pada Sambungan Belokan Pipaâ€, V-Max, vol. 1, no. 1, pp. 1-6, 2016.




DOI: https://doi.org/10.35314/ip.v11i2.2046

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2021 INOVTEK POLBENG


This Journal has been listed and indexed in :

         

Creative Commons License
inovtek polbeng by http://ejournal.polbeng.ac.id/index.php/IP is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License