KLASIFIKASI PATHLOSS EXPONENT PADA VARIASI LINGKUNGAN PROPAGASI NIRKABEL
Abstract
Abstrak
Â
Pathloss exponent (PLE) merupakan parameter yang penting untuk mengrtahui losses disepanjang jalur komunikasi saat melakukan perencanaan link budget. Pada saat perancangan tersebut dibutuhkan untuk mengetahui unjuk kerja optimal pada kondisi jalur komunikasi  nirkabel  yang bermacam-macam.  Riset ini bertujuan untuk mengukur  dan mengklasifikasikan  nilai pathloss exponent khususnya di Surabaya,  ibu Kota Jawa Timur. Pengukuran  luar ruang dilakukan pada kondisi daerah atau lingkungan yang berbeda pada frekuensi GSM dari beberapa provider yang ada (800 MHz-900 MHz), sedangkan untuk jaringan sensor nirkabel digunakan frekuensi 915 MHz pada area pepohonan dan lapangan terbuka. Model Okumura-Hata dan COST 335 dipilih sebagai model empiris pada pengukuran. Antena menggunakan dipole untuk frekuensi 915 MHz dan monopole untuk frekuensi GSM. TEMS investigation ver 8.03 digunakan sebagai perangkat lunak untuk mengirim dan menerima data dari frekuensi GSM. Methode regresi yang paling  sesuai  digunakan  untuk  menghitung  nilai pathloss  exponent  (PLE).  Klasifikasi  pada berbagai  lingkungan menghasilkan  nilai PLE yang bervariasi dari 1.7 sampai 3.7. Berdasarkan  hasil tersebut, perancangan  link budget untuk desain jaringan komunikasi  nirkabel lebih sesuai dengan karakteristik  propagasi sesuai lingkungan  masing- masing.
Â
Kata kunci : Link budget, pathloss exponent, regresi, luar ruang, GSM.
DOI: https://doi.org/10.35314/ip.v4i1.96
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2017 INOVTEK POLBENG
This Journal has been listed and indexed in :
inovtek polbeng by http://ejournal.polbeng.ac.id/index.php/IP is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License